Speaker PC

Speaker merupakan sebuah nyawa yang merupakan pelengkap dari sebuah komputer. Tanpa Speaker, PC kamu tidak akan bisa mengeluarkan suara. Keberadaan sebuah Speaker juga akan membuat komputer tampak jauh lebih sempurna untuk pegalaman bermain komputer.

Apalagi untuk yang menggunakan komputer untuk bermain game atau menonton film. Namun beberapa orang mungkin kesulitan untuk mencari Speaker yang murah namun memiliki kualitas yang baik.

Terdapat banyak sekali pilihan menarik untuk urusan Speaker dan kali ini kami akan merekomendasikan Speaker PC yang bukan hanya membuat telinga kamu nyaman saat mendengarnya, namun juga akan membuat kantong Anda aman.

1. Logitech Z213 Compact 2.1 Speaker System

Logitech Z213 Compact 2.1 Speaker System

Speaker ini hadir dengan sebuah sistem speaker yang kompak dan memberikan nilai audio yang Jernih dan bas yang sangat sempurna.

Selain itu peaker ini menggunakan koneksi 3.5 mm dan memiliki cable control pod yang memudahkan pengguna untuk mengakses power, volume, dan headphone jack. Untuk harganya speaker PC murah ini dibandrol pada kisaran harga 250 ribuan.

2. SonicGear Titan 5 BTMI – Speaker PC

SonicGear Titan 5 BTMI

SonicGear Titan 5 BTMI dijual dengan harga kisaran 290 ribuan. Speaker ini memiliki 3 buah speaker yang mereka hadirkan, 1 merupakan pilihan utama. Tingkat frekuensi antara 40hz dan 200hz.

Selain itu hal menarik lainnya adalah kehadiran layar LED pada speaker untuk PC ini. SonicGear Titan 5 BTMI memiliki 7 plihan konfigurasi untuk urusan warnanya. Dengan ini Speaker SonicGear Titan 5 BTMI dapat membawa suasana jauh lebih meriah dengan membawa nilai serta bentuk yang cukup menyenangkan.

3. Simbadda CST 1900N

Simbadda CST 1900N

Selanjutnya ada Simbadda CST 1900N yang sepertinya sudah tidak asing lagi bagi mereka yang suka menggunakan Speaker. Speaker yang berkisar di harga 360 ribuan ini akan memberikan sebuah solusi yang terbaik bagi Anda yang sedang mencari speaker speaker PC terbaik.

Speaker dengan harga murah ini memiliki beragam fitur yang cukup legkap dengan pilihan seperti menggunakan USB, Card Reader, Bluetooth, atau FM-RMS 25W. Ada juga pilihan Drive utama dengan ukuran sebesar 5” dan sisanya terdapat 2 buah yang akan memberikan kualitas suara yang cukup nyaman dengan ukuran 1.5”. Pilihan ini tentunya akan menambah semua pilihan audio. Simbadda CST 1900N ini memiliki frekuensi respon 50 Hz 20KHz.

4. Logitech Speaker Z313 – Speaker PC

Logitech Speaker Z313

Harga speaker PC Logitech Z313 adalah 390 ribuan. Walau memiliki harga murah, bekan berarti Logitech Speaker Z313 memiliki kualitas yang buruk. Speaker ini akan memberikan kesan yang ideal dengan kualitas yang seimbang.

Hal ini tentu karena speaker terbaik untuk PC ini memiliki sistem speaker 2.1 dengan tingkat akustik yang sangat mengesankan. Logitech Speaker Z313 juga memiliki bass yang disempurnakan dengan sumwoofer kompak.

Selain itu kita dapat menghubungkan perangkat apapun melalui input 3.5 mm serta memudahkan akses daya dan juga volume dengan ideal. Oleh karena itu, dengan harga 390 ribuan speaker Logitech Speaker Z313 ini dirasa merupakan sebuah speaker yang sangat baik dari segi kualitas dan audio. Pastinya tidak akan mengecewakan!

5. Advance Bluetooth Subwoofer M10BT

Advance Bluetooth Subwoofer M10BT

Yang terakhir ada Speaker yang murah namun tetap memberikan peforma yang cukup baik. Speaker itu adalah Advance Bluetooth Subwoofer M10BT. Speaker ini memiliki harga pada kisaran 220 ribuan, namun untuk urusan audio, tidak kalah dengan speaker berkualitas lainnya. Salah satu hal yang patut menjadi perhatian dari speaker ini adalah kemudahan untuk melakukan konektivitas seperti fitur USB, MicroSD, ponsel dan lainnya.

Selain itu speaker Advance Bluetooth Subwoofer M10BT ini dapat disambungkan ke berbagai perangkat dengan mudah. Oleh karena itu, untuk masalah audio, Anda tidak perlu khawatir untuk mempercayakannya kepada Speaker yang satu ini.

6. Polytron PMA 9300

Polytron PMA 9300

Buatan anak negeri, harga terjangkau, kualitas sudah terjamin, Polytron PMA 9300 merupakan salah satu speaker berkualitas dengan harga terjangkau yang bisa ditemukan saat ini. Produk ini sendiri memiliki beberapa kelebihan, seperti sudah terdapat Port USB, bisa ditambah dengan slot SDCard, dapat digunakan untuk mendengarkan radio, juga bisa disambungkan melalui Bluetooth. Kelebihan lain yang dimiliki Polytron PMA 9300 ini adalah Bass yang dihasilkannya sangat menakjubkan. Untuk bisa mendapatkan speaker terbaik ini, cukup dengan harga kisaran Rp575.000.

7. Dazumba DW-366

Dazumba DW-366

Mencari speaker yang desainnya futuristik, murah, dan kualitas terjamin? Kami merekomendasikan Dazumba DW-366. Itu karena pada speaker dengan harga Rp4335.000-an ini tampilannya sangat keren, di mana terdapat lampu yang melingkari speaker saat tengah dinyalakan. Untuk mempermudah penggunaannya, pada Dazumba DW-366 bisa dipasangkan dengan Bluetooth. Sedangkan suaranya, satu speaker ini cukup untuk menghasilkan suara yang didengar 1 ruangan.

8. Fenda A180X Bluetooth

Fenda A180X Bluetooth Speaker PC

Dari namanya saja kita tahu kalau speaker ini dapat disambungkan melalui Bluetooth. Produk dengan ukuran 3 inci ini sudah dilengkap dengan adanya subwoofer 5,25 inci. Sebabnya output powernya ada pada kisaran 42W. Hal yang membuat Fenda A180X Bluetooth berbeda dibandingkan dengan speaker lainnya adalah pada desain geometricnya yang tampak unik. Pada produk seharga  Rp540.000-an ini sudah dilengkapi fitur Radio, USB, juga lampu LED.

9. Genius SW – G2.1 2000

Genius SW – G2.1 2000 Speaker PC

Menginginkan speaker dengan kualitas seperti speaker gaming tetapi dengan harga yang terjangkau? Kami sarankan untuk memiliki speaker Genius SW – G2.1 2000. Ini merupakan speaker yang sudah dilengkapi dengan adanya LED dan desainnya saat kekinian. Pengalaman bermain game, menonton video, atau mendengarkan musik akan semakin berkesan. Siapa sangka speaker dengan tampilan sekece ini hanya seharga Rp560.000?

10. Logitech Z200 – Speaker PC

 Logitech Z200 Speaker PC

Terakhir yang kami rekomendasikan adalah Logitech Z200, sebuah speaker yang juga memiliki spesifikasi yang baik kalau dimanfaatkan untuk speaker gaming. Terdapat dua River setup serta pilihan nada yang banyak. Logitech Z200 tidak hanya bisa digunakan pada PC saja, tetapi juga dapat digunakan dengan disambungkan melalui smartphone atau perangkat lain. Speaker dengan bentuk sederhana ini memiliki harga pada kisaran Rp400.000.

Nah itu dia 10 Speaker PC terbaik dengan harga yang terjangkau. Meski tidak sebanding dengan speaker PC dengan harga yang tinggi, tetapi pastinya speaker ini mampu memenuhi kebutuhan Anda dalam urusan audio dengan suara yang baik.