Bagi Kalian yang Cuma punya uang 2 jutaan dan mau PC untuk bermain game. tenang saja kalian bisa kok punya PC 2 Jutaan untuk bermain game masa kini.
Kali ini CanduTekno akan memberikan racikan spesifikasi untuk rakit PC Gaming 2 jutaan kepada kalian tentunya spesifikasi yang digunakan tidak asal-asalan dan sudah teruji.
Part yang digunakan untuk PC ini adalah part lawas namun performanya masih bagus untuk barang bekas, jadi tidak ada salahnya jika kita merakit PC ini untuk kebutuhan gaming ringan.
Untuk Power supply kita menggunakan part baru, agar performanya terjamin sedangkan untuk casing kita anggap kalian sudah mempunyainya jadi kita tidak akan memasukan part casing ke dalam rakitan ini.
Daftar Isi
Rakit PC 2 Jutaan Untuk Gaming 2020
Komponen PC Gaming 2 Jutaan | Harga |
Intel Core I3 3240 | Rp. 550.000 |
Zotac 750 Ti 2GB GDDR5 | Rp. 925.000 |
Asrock LGA 1155 H61 DDR3 | Rp. 350.000 |
Kingston DDR3 4GB PC12800 x 2 | Rp. 240.000 |
Hardisk 320GB Seagate | Rp. 130.000 |
Enlight 400W 80+ Black Silver | Rp. 370.000 |
Sub-total: | Rp. 2.565.000 |
1. Processor
Untuk otak komputer kita menggunakan Intel Core i3 3240, prosesor ini sudah cukup untuk memainkan Game seperti GTA V dan CS:GO dengan lancar.
I3-3240 memiliki 2 core dan 4 thread didalamnya dengan kecepatan 3.4Ghz selain itu prosesor ini juga sudah cukup bagus jika digunakan untuk desain ringan.
2. VGA

Baca Juga:
- Rakit PC Gaming 5 Jutaan Untuk Bermain Game Kekinian 2020
- Rakit PC 4 Jutaan Untuk Bermain Game di Tahun 2020
- Rakit PC 3 Jutaan Dengan AMD Tanpa Lag Untuk Gaming 2020
- Rakit PC 3 Jutaan Dengan Intel Anti Lag Untuk Gaming 2020
Untuk pengolah grafis kita menggunakan Zotac GTX 750Ti 2GB GDDR5 yang siap melibas game berat seperti GTA V, PUBG, Bahkan Battlefield 1 dengan kualitas grafis menyesuaikan.
Dengan ukuran memori 2GB GDDR5 VGA ini sudah cukup untuk menemani kegiatan gaming kalian.
3. Motherboard
Untuk motherboard kita akan pilih dari Asrock LGA 1155 H61 DDR3, motherboard ini menggunakan chipset H61 yang cocok dengan prosesor yang kita gunakan.
Selain itu Motherboard ini mendukung Memori DDR3 dan dijual dengan harga yang murah, sangat cocok untuk kita yang memiliki budget tipis.
4. RAM
Untuk memori RAM, kita akan pilih dari Kingston DDR3 4GB PC12800 x 2. Disini kita menggunakan metode dual channel sehingga kinerja ram akan semakin optimal.
RAM dengan kecepatan 12800Mhz dan Ukuran total 8GB ini sudah cukup untuk bermain game berat.
5. Media Penyimpanan

Sedangkan untuk media penyimpanannya sendiri kita akan pilih dari Seagate dengan ukuran 320GB yang saya kira cukup untuk Komputer ini.
Kita tidak akan menggunakan SSD, karena budget kita terbatas.
6. PSU
Nah untuk power supply unit kita menggunakan Enlight 400W 80+ Bronze, dengan watt sebesar 400W, PSU ini sanggup memberikan daya yang optimal untuk komputer 2 jutaan kita.
Selain itu PSU ini juga memiliki garansi 5 tahun.
Kesimpulan
Nah itulah rakitan PC Gaming 2 jutaan dari CanduTekno, semoga rakitan pc idaman kalian bisa terwujud.
Jika ada yang ingin ditanyakan silahkan berkomentar dengan sopan dan jangan lupa Lihat video performa PC 2 jutaan dibawah ini.