Kamu sedang mencari cara mengatasi flashdisk corrupt? Saat sedang dibutuhkan ternyata flashdisk kamu tidak terbaca dan malah rusak? Tenang, kami memiliki beberapa cara untuk mengatasi File Corrupt pada flashdisk.
Biasanya hal ini disebabkan oleh virus, sehingga menyebabkan flashdisk sulit terbaca. Ada juga dikarenakan USB yang kotor, flashdiks palsu, sering mencabut tanpa eject, hingga kerusakan pada komponen flashdisk.
Berikut terdapat 3 cara mengatasi flashdisk yang tidak terbaca berikut dengan langkah-langkahnya. Yuk simak!
Daftar Isi
1. Dengan Menggunakan Control Panel

Langkah Pertama :
Masukkan flashdisk ke PC atau Laptop, colok pada port USB PC atau Laptop.
Langkah Kedua :
Tekan tombol Windows + R di Keyboard untuk masuk ke Control Menu, lalu ketik control dan tekan enter.
Langkah Ketiga :
Ubah tampilan pada Control Panel kamu menjadi large icon, lalu pilih Device Manager.
Langkah Keempat :

Pilih menu Action dan Add Legacy Hardware. Setelah itu di Windows yang muncul, klik Next.
Langkah Kelima :

Langkah kelima dari cara mengatasi flashdisk corrupt ini adalah pilih Search For dan Install Hardware Automatically. Setelah klik next.
Jika flashdisk kamu dapat terdeteksi, pilih Autorun, serta ada pernyataan bahwa flashdisk kamu mendukung koneksi data yang cepat.
Setelah itu ikon Removable Hardware di sistem tray akan muncul dan juga drive baru di Windows Explorer atau My Computer turut akan muncul. Jika kedua hal ini sudah muncul, maka tidak perlu lagi melanjutkan proses dibawah ini.
Namun jika masih belum terbaca, ulangi lagi langkah di atas, namun saat Langkah Kelima pilih Install the Hardware That I Manually Select From a List. Pilih beberapa pilihan Hardware yang ada, lalu pilih Controllers. Setelah itu tekan OK.
2. Melalui Disk Management


Cara mengatasi flashdisk yang corrupt selanjutnya adalah dengan melalui Disk Management. Namun cara ini akan membuat data – data yang terdapat di flashdisk akan hilang karena diformat.
Langkah Pertama :
Masukkan flashdisk ke PC atau Laptop, colok pada port USB PC atau Laptop.
Langkah Kedua :
Pada search box yang ada di taskbar, ketik Run. Atau kamu juga bisa menekan tombol Windows+R pada keyboard.
Langkah Ketiga :

Setelah itu pada menu Run, ketik compmgmt.msc lalu Enter.
Langkah Keempat :
Saat muncul Windows Computer Management, pilih Storage setelah itu menu Disk Management.
Langkah Kelima :
Kalau flashdisk kamu tidak rusak, flashdisk akan terdeteksi sebagai drive baru. Meski flashdisk terbaca 0 Byte, Namun setidaknya sistem komputer tahu kalau ada flashdisk yang terhubung ke komputer.
Format flashdisk dengan cara klik kanan pada drive, lalu klik format.
3. Melalui CMD

Yang terakhir dalam cara mengatasi flashdisk yang corrupt adalah dengan melalui CMD. Berikut adalah caranya :
Langkah Pertama :
Masih sama dengan langkah pertama pada cara sebelumnya, yaitu dengan masukkan flashdisk ke PC atau Laptop, colok pada port USB PC atau Laptop.
Langkah Kedua :
Klik menu start, scroll ke bawah, lalu pilih menu Windows System. Kemudian pilih Command Prompt.
Langkah Ketiga :
Jika flashdisk kamu ada di F, maka ketika ketik F: /FS: FAT, namun jika ada di D maka FORMAT D: /FS:FAT. Setelah itu klik enter untuk memformat flashdisk kamu.
Nah itulah cara mengatasi flashdisk yang corrupt. Selamat mencoba dan semoga berhasil dalam membenarkan flashdisk yang rusak. Baca tips bermanfaat lainnya seputar teknologi hanya di Candutekno.